- Tridayanews.com,Palembang-Polda Sumatera Selatan menggelar Upacara Hari Kesadaran Nasional di halaman Mapolda Sumsel.
Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB dengan Irwasda Polda Sumsel Kombes Pol Feri Handoko Soenarso, SIK, SH bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), mewakili Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R. Djajadi, S.I.K., M.H.
Acara ini dihadiri oleh Wakapolda Sumsel Brigjen Pol M Zulkarnain,SIK,MSi Pejabat Utama Polda Sumsel, para Kapolres jajaran, serta seluruh personel Polri dan ASN Polda Sumsel, baik secara langsung maupun daring.
dihalaman Mapolda Sumsel jalan Jenderal Sudirman KM 4 Palembang jumat 17 Januari 2025 Pagi
Dalam amanat yang dibacakan oleh Irwasda, Kapolda Sumsel menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan loyalitas seluruh personel dalam menjalankan tugas. Hari Kesadaran Nasional diperingati sebagai momentum untuk meningkatkan rasa nasionalisme, tanggung jawab, dan kedisiplinan, sebagaimana diamanatkan oleh Instruksi Presiden Nomor 14 Tahun 1981.
Kapolda menegaskan pentingnya peran Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mengayomi dan melayani dengan penuh integritas. Dalam pesannya, Kapolda menekankan tiga hal utama:
1. Melakukan yang terbaik bagi masyarakat, dengan menjadi problem solver dalam menyelesaikan masalah tanpa merusak citra Polri.
2. Meningkatkan kewaspadaan terhadap situasi kamtibmas di wilayah masing-masing.
3. Responsif terhadap kasus-kasus yang melibatkan kelompok rentan, termasuk perempuan, anak, lansia, dan penyandang disabilitas.
Kapolda juga mengingatkan bahwa kesadaran nasional merupakan landasan penting dalam perjuangan bangsa Indonesia yang harus terus dilestarikan. “Hari Kesadaran Nasional ini menjadi pengingat bahwa kita sebagai warga negara memiliki tanggung jawab bersama untuk mendukung cita-cita bangsa menuju Indonesia Emas 2045,” ungkapnya.
Upacara berlangsung khidmat dan lancar, mencerminkan semangat kebersamaan dan profesionalisme Polri. Kegiatan ini diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh personel Polda Sumsel untuk terus meningkatkan dedikasi dan kinerja demi pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Editor:Salim