Guna Jalin Hubungan Erat dengan Masyarakat dan Tokoh Agama serta Pemerintah Desa, Kapolsek Rantau Alai Lakukan Safari Jumat

Tridayanews.com,Rantau Alai, 31 Januari 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat, tokoh agama, dan pemerintah desa, Kapolsek Rantau Alai IPTU Agus Masyudhi, S.H. melaksanakan kegiatan Safari Jumat di Masjid Riyadul Jannah, Desa Rantau Alai, Kecamatan Rantau Alai, Kabupaten Ogan Ilir, pada Jumat (31/01/2025).

Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 11.00 WIB, dengan didampingi oleh Bripka Rocky Monaco serta dihadiri oleh perangkat desa, tokoh agama (Toga), tokoh masyarakat (Tomas), dan tokoh adat (Todat). Safari Jumat ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah hukum Polsek Rantau Alai.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Rantau Alai IPTU Agus Masyudhi, S.H. menyampaikan beberapa pesan kepada masyarakat, di antaranya adalah
Memohon dukungan dari tokoh agama dan tokoh masyarakat dalam menciptakan situasi harkamtibmas yang kondusif,Mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila terdapat gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar dan Menyarankan kepada warga agar selalu memasang plat nomor kendaraan bermotor dan menambahkan kunci pengaman guna mencegah kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang masih marak terjadi.

Dalam kegiatan ini, Kapolsek Rantau Alai juga berkesempatan menjadi bilal saat pelaksanaan Sholat Jumat, sebagai bentuk kedekatan dan kebersamaan dengan jamaah.

Safari Jumat ini berakhir pada pukul 13.15 WIB dengan situasi yang aman, tertib, dan kondusif. Kapolsek Rantau Alai menegaskan bahwa kegiatan semacam ini akan terus dilakukan guna menjaga hubungan baik antara kepolisian dengan masyarakat serta meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Rantau Alai.

Editor:Salim

(*HUMAS RES OI*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *